Project


Minggu, 9 Jun 2024

Creative Ecopreneur di Event District Converence 2024

Creative Ecopreneur di Event District Converence 2024

Creative Ecopreneur hadir dalam kegiatan District Conference 2024 di Hotel Golden Tulip – Batu, pada tanggal 7-8 Juni 2024. Creative Ecopreneur merupakan salah satu program CSV PT Santos Jaya Abadi, berupa kerajinan berbahan dasar sampah sachet kopi yang disulap menjadi berbagai macam produk, seperti: tas, dompet, tempat tissue, dll. Produk tersebut adalah hasil karya ibu-ibu pengrajin di desa sekitar pabrik yang merupakan binaan PT Santos Jaya Abadi.

Brand Kapal Api merupakan salah satu sponsor dalam kegiatan penting yang diadakan oleh Rotary District 3420 Indonesia dan Rotary Club Batu yang menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini. Acara tersebut dihadiri oleh anggota rotary club yang berasal dari Indonesia dan beberapa negara lainnya. Rotary Club merupakan organisasi global yang terdiri dari profesional dan pengusaha yang peduli terhadap sosial maupun lingkungan.

Pameran selama 2 hari tersebut, banyak diminati oleh para pengunjung, bahkan beberapa anggota rotary club tertarik untuk mengajak kerjasama dalam program Creative Ecopreneur kedepannya. Seluruh hasil pameran kerajinan sachet, 100% diberikan kepada ibu-ibu pengrajin. Tidak hanya memberikan manfaat ekonomi untuk ibu-ibu pengrajin, kami turut bangga dapat mengenalkan produk kerajinan sachet yang ramah lingkungan kepada seluruh peserta acara yang hadir.

Kami berharap program Creative Ecopreneur dapat menginspirasi dan semakin dikenal oleh masyarakat luas, serta memberi manfaat baik kepada masyarakat maupun lingkungan. 


Proyek

Proyek

Kegiatan Hydroponic Farming

Rabu, 9 Oktober 2024 PT Santos Jaya Abadi melalui CSV PT Santos Jaya Abadi , melaksanakan program hydroponic farming.

Baca Selengkapnya >>
Pameran Kerajinan Sachet di Balai Yasa Surabaya Gubeng

Tim Creative Ecopreneur PT Santos Jaya Abadi memfasilitasi ibu-ibu pengrajin untuk mengikuti pameran kerajinan sachet di acara “Open House Bengkel Sepur" di Balai Yasa Surabaya - Gubeng, pada tanggal 5-6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya >>
Panen Hidroponik ke-3 dengan Olahan Jus "Greenfull Delight"

Jumat 6 September 2024 melalui CSV PT Santos Jaya Abadi, program hydroponic farming berhasil melakukan panen yang ke-3 di tahun ini. Sayur yang dipanen kali ini adalah sayur romaine dan pagoda.

Baca Selengkapnya >>
Kegiatan Hydroponic Farming

Rabu, 9 Oktober 2024 PT Santos Jaya Abadi melalui CSV PT Santos Jaya Abadi , melaksanakan program hydroponic farming.

Baca Selengkapnya >>
Pameran Kerajinan Sachet di Balai Yasa Surabaya Gubeng

Tim Creative Ecopreneur PT Santos Jaya Abadi memfasilitasi ibu-ibu pengrajin untuk mengikuti pameran kerajinan sachet di acara “Open House Bengkel Sepur" di Balai Yasa Surabaya - Gubeng, pada tanggal 5-6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya >>
Panen Hidroponik ke-3 dengan Olahan Jus "Greenfull Delight"

Jumat 6 September 2024 melalui CSV PT Santos Jaya Abadi, program hydroponic farming berhasil melakukan panen yang ke-3 di tahun ini. Sayur yang dipanen kali ini adalah sayur romaine dan pagoda.

Baca Selengkapnya >>
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Hak Cipta © 2024 PT SANTOS JAYA ABADI. All Rights Reserved.
Hak Cipta © 2024 PT SANTOS JAYA ABADI. All Rights Reserved.